Pernahkah Anda ketika mengirim pesan penting namun Anda melewatkan orang yang justru harus menerimanya? Atau Anda bingung memutuskan siapakah orang yang harus dikirimi email Anda?


Kini Gmail memiliki jawabannya. Gmail telah merilis fitur Gmail Labs berjudul “Suggest more recipients”. Ketika user masuk ke Gmail Labs, di bawah Setting akan terlihat “Suggest more recipients”, lalu pilih Enable. Lalu pilih “Save Changes”, dan user siap menggunakan fitur tersebut. User bisa memasukkan minimal dua nama dari list kontak Gmail, dan Gmail akan memberikan suggestion untuk nama lainnya.

Gmail akan menyarankan nama kontak yang mungkin ingin dimasukkan dalam grup paling sering dikirimi email, sehingga email akan otomatis terkirim untuk semua anggota grup. Ari Leichtberg, teknisi software untuk Google Labs, telah memposting berita ini dalam blog resmi Gmail bahwa fitur recipient suggestions akan menyimpan nama kontak yang paling sering dikirimi email oleh user.(h_n)