Setelah meluncurkan smartphone touchscreen TG01 yang seksi, kini Toshiba berencana untuk merilis smartphone terbaru masih dari family TG, yakni TG02 dan TG03, di kuarter keempat di tahun 2009. Smartphone TG02 ini memiliki menurut website Techblog, akan dilengkapi dengan layar touchscreen berukuran 4.1 inch, sebuah processor 1GHz, yakni Qualcomm Snapdragon, seperti yang dimiliki oleh TG01, dan berjalan di system Windows 6.5.


Smartphone Toshiba TG02 juga didukung oleh camera 3.2 megapiksel, koneksi HSDPA, dan telah support GPS. Ponsel tersebut juga diklaim Toshiba merupakan ponsel pintar anti gores dan anti air, seperti dari hujan atau salju. Sedangkan untuk smartphone TG03 sepertinya tidak banyak improvisasi dari fitur yang ada, hanya perbedaaan di bagian teknis dari TG02, yakni TG03 memiliki camera 5 megapiksel.

Smartphone Toshiba TG01, TG02 dan TG03 memiliki karakteristik fisik yang identik, dalam artian ketiganya memiliki dimensi 129 x 70 x 9.9 mm, dengan resolusi layar 480 x 800 pixel, dan system operasi Windows Mobile terbaru yang sama. Untuk TG03, juga dilengkapi dengan channel audio 5.1, yang menjadi fitur kebanggaan untuk device tipis 9.9 mm tersebut. Ponsel Toshiba TG03 juga support dengan VideoBox.

Sementara untuk tanggal launching atau harga masih dirahasiakan oleh Toshiba.(h_n)