Teknisi dari Warwick University, Inggris telah menemukan sebuah terobosan baru untuk hardware speaker ultra tipis dan ramping, tampak bagus dan mudah digunakan, juga mampu menawarkan suara yang super bening. Loudspeaker tersebut nantinya dapat digunakan untuk menggantikan system suara di terminal penumpang dan pusat perbelanjaan. Speaker ultra tipis tersebut juga dapat dimanfaatkan sebagai poster yang berbicara di tembok atau dinding, bahkan di langit rumah untuk mengirimkan pesan iklan.

System suara speaker tersebut memiliki bentuk super flat, seperti lembaran, yang diberi nama Flexible Loudspeaker (FFL), dibuat dari kertas foil tipis. Material tersebut pertama kali digunakan untuk memproduksi suara oleh professor Warwick University bernama Dr Duncan Billson. Speaker FFL tersebut memberikan bukti konsep bahwa system speaker dapat dikembangkan menjadi lempengan fleksibel yang dibuat dari bahan polymer yang berbeda.

Pada speaker tradisional bekerja dengan mengubah sinyal elektrik menjadi sebuah suara. Hal yang membuat FFL berbeda dari speaker yang biasanya adalah ketika terstimulasi dengan sinyal elektrik, maka akan menggerakkan udara secara besar-besaran lebih banyak daripada titik sumbernya. Hal ini berarti suara hanya akan didistribusikan di sekitar ruangan tanpa menimbulkan efek atau noise seperti di system speaker tradisional.

Steve Couchman, kepala eksekutif Warwick Audio Technology, kemudian berinisiatif untuk menjual speaker tersebut di akhir tahun ini. “Kami percaya speaker ini dalah teknologi yang inovatif. Ukuran dan fleksibilitasnya dapat digunakan di semua area.” ungkap Couchman. Menurut Couchman, speaker tersebut juga dapat dipasang di langit-langit rumah, dicetak dengan desain tertentu, digantung di dinding seperti gambar ataupun dibungus dengan pembungkus lampu.

“Produksi suara dari FFL dapat didengar langsung untuk audience. Suara, volume, dan kualitas tidak kemudian memburuk seperti di speaker konvensional, dalam arti pengumuman yang diumumkan di terminal atau di airport dapat didengar dengan jelas.“ tambah Couchman. (h_n)